9 Tips Mengatasi Jerawat pada Remaja 2024 - masbro

9 Tips Mengatasi Jerawat pada Remaja 2024

Memilki jerawat adalah masalah pada kulit yang sering dihadapi oleh remaja. Tentu hal ini akan mempegaruhi tampilan Anda dan akan membuat minder bagi setiap individu. Tips perawatan jerawat untuk remaja 2024 adalah dengan memahami penyebab dan faktor utama munculnya jerawat dan jenis perawatannya secara efektif.


9-Tips-Mengatasi-Jerawat-pada-Remaja-2024



Berikut adalah rangkuman tips yang harus Anda lakukan dalam mengatasi jerawat pada remaja 2024:


1. Ketahui Penyebab Munculnya Jerawat


Ada beberapa faktor untuk ketahui penyebab munculnya jerawat pada remaja seperti wajah yang kotor , mengkonsumsi makanan yang menimbulkan jerawat yakni coklat atau goreng - gorengan. Tidak hanya itu, jerawat juga disebabkan oleh faktor genetik serta hormon pada masa pubertas remaja.

2. Biasakan Merawat Kulit Secara Rutin


Bagi para remaja, penting sekali untuk biasakan merawat kulit secara rutin dengan pembersih atau sabun wajah serta pelembab untuk atasi permasalahan kulit kering. Anda dapat melakukannya secara rutin pada wajah saat bangun tidur di pagi hari dan sebelum tidur.

3. Ketahui pemakaian obat jerawat


Perlu bagi Anda sebuah wawasan untuk ketahui pemakaian obat jerawat, sebagai contohnya apabila saat penggunaan jenis obat jerawat seperti OTC tidak membuahkan hasil maksimal, disaranakan melakukan perawatan dengan resep dokter.
Seperti penggunaan antibiotik topikal yang tujuannya untuk kendalikan peradangan dan bakteri pada kulit.

4. Jangan Pencet Jerawat


Dengan pencet jerawat ini tentu akan berakibat fatal seperti akan terjadinya infeksi pada kulit wajah Anda. Sebaiknya lakukan penyembuhan jerawat dengan melakukan perawatan yang steril dan menyehatkan pada kulit wajah.
Hal ini bertujuan untuk menghidari terjadinya pembengkakan , peradangan dan kulit memerah.


5. Gunakan Kosmetik non-komedogenik


Kosmetik di pasaran itu banyak tersebar jenis - jenisnya, namun bagi yang memiliki kulit berjerawat sangat disarankan untuk gunakan kosmetik non-komedogenik. Jenis kosmetik ini merupakan pilihan terbaik untuk anda gunakan sehari - hari, karena kandungannya yang sangat cocok untuk digunakan pada kulit yang mengalami jerawat.


6. Gunakan Obat Jerawat Badan


Mungkin secara umum orang akan mengetahui bahwa jerawat hanya muncul pada bagian wajah saja. Tapi kenyataannya tidak, jerawat juga bisa muncul pada bagian kulit badan juga. Seperti pada area badan bagian belakang, leher, dada, dan bahu.

Disarankan untuk yang sedang mengalami jerawat pada badan, sebaiknya mandilah setelah melakukan kegiatan yang berkeringat.


7. Jangan Obati Jerawat Sembarangan


Banyak orang mempercayai seputar pengobatan pada jerawat yang tidak mengacu pada aturan medis. Hal ini tentu bukanlah langkah yang harus dipercayai sebab jika Anda salah maka akan semakin mempersulit proses penyembuhannya. Perlu untuk diperhatikan permasalahan pada kulit sebenarnya bukanlah hal yang sulit untuk Anda lakukan melainkan cukup dengan merawat dan menjaga kebersihan merupakan kunci utamanya.

Jangan ragu untuk selalu berkonsultasi pada dokter spesialis jika memang merasa belum mendapat hasil yang maksimal tentang pengobatan jerawat kulit Anda.


8. Melindungi Kulit Dari Paparan Sinar Matahari


Untuk Anda yang suka melakukan aktifitas diluar rumah , gunakanlah cream tabir surya yang tidak memiliki kandungan minyak dan sebaiknya juga gunakan pelindung wajah seperti topi, kacamata hitam dan jaket.


9. Pencukuran Area Sekitar Jerawat


Melakukan pencukuran area sekitar jerawat harus dengan kehati - hatian, sebab jika hal ini tidak dilakukan secara berhati - hati akan menjadikan kulit Anda terkena iritasi bahkan lebih paranya lagi dapat sebabkan peradangan pada kulit yang fatal.

Semakin Anda menghindar dan menjaga untuk terjadinya iritasi pada kulit, tentu akan mempercepat proses penyembuhan jerawat pada kulit Anda.



Baca juga: disini



Dengan ikuti 9 tips mengatasi jerawat pada remaja 2024 yang telah dirangkum sedemikian rupa, semoga dapat menjadi pengetahuan bagi Anda terutama untuk para remaja yang sedang berjuang dalam mengatasi jerawat pada wajah.

Mulai dari memahami penyebabnya dan cara merawatnya, saran untuk Anda jangan mengambil langkah yang salah dalam mengambil keputusan terkait perawatan serta pengobatan jerawat dan berkosultasilah kepada dokter ahli kulit.

0 Response to " 9 Tips Mengatasi Jerawat pada Remaja 2024"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel